Data Raster dan Data Vektor

Perbedaan Data Raster dan Vektor

citrasatelit.com perbedaan data Raster dan Data Vektor.| Data Spasial adalah data yang memiliki referensi keruangan, di mana berbagai data atribut  (deskripsi) terletak dalam berbagai unit spasial. Sekarang ini data spasial menjadi media penting untuk perencanaan pembangunan dan pengelolaan sumber daya alam.

Secara umum Data Spasial terbagi menjadi 2:

1. Data Raster sebuah data yang dihasilkan dari suatu sistem penginderaan jauh. Pada data raster, struktur sel grid yang mereprensetasikan objek geografis yang disebut pixel (picture element). Resolusi pada data raster tergantung pada ukuran pixelnya. Resolusi adalah kemampuan suatu sistem optik-elektronik untuk membedakan informasi yang secara spasial berdekatan atau secara spektral mempunyai kemiripan. Dalam pengindraan jauh, dikenal konsep resolusi, yaitu resolusi spasial, resolusi temporal, resolesi spektral, dan resolusi radiometrik. Resolusi menggambarkan suatu ukuran sebenarnya di permukaan bumi yang diwakili oleh pixel pada citra satelit.

Perbedaan Data Raster dan Vektor
sumber: https://i.vimeocdn.com/video/366022803_1280x720.jpg
Perbedaan Data Raster Grid dan Vektor
sumber: https://lincolnmullen.com/projects/spatial-workshop/img/vector-vs-raster.png
citrasatelit.com Data Raster Citra Satelit Landsat 8 Resolusi Spasial 15 Meter
Data Raster Citra Satelit Landsat 8 Resolusi Spasial 15 Meter

2. Data Vektor adalah sebuah data yang direpresentasikan sebagai suatu bentuk mozaik berupa titik/point, garis (arc/line), polygon yaitu wilayah atau daerah yang dibatasi oleh garis awal dan akhir berada pada titik yang sama, serta nodes yaitu sebuah titik perpotongan diantara dua garis. Fungsi data vektor untuk menganalisa keakuratan posisi suatu daerah atau mendefinisikan hubungan spasial dari berbagai fitur.

Raster Vs Vektor
sumber: https://gisinfo.hertfordshire.gov.uk/GISdata/images/VetorVSRasterFeatures_550_550.gif
Data Vektor Pengolahan di ArcMAP
citrasatelit.com | Data Vektor Pengolahan di ArcMAP

Pemahaman sedikit tentang data Raster dan data Vektor. Seperti diungkapkan oleh salah satu pakar kartografi:

"Vektor is faster but Raster is corrector" by Joseph Barry

Dari ungkapan di atas dapat diartikan bahwa data raster dan data vektor berbeda tetapi saling berhubungan, berikut penjelasan singkatnya;

1. Perbandingan ukuran yang berbeda, Raster lebih besar dari pada vektor, karena perbedaan ukuran itu maka data vektor jika diolah lebih cepat dibandingkan data raster

2. Kedua jenis data tersebut berbeda, data raster di visualisasikan menggunakan piksel (matrix row dan kolom) sedangkan data vektor di tampilkan dengan titik-titik (vertex) yang saling berhubungan seperti hasil tracking pada gps

3. Sumber data yang berbeda, data raster bersumber dari perekaman satelit, pesawat terbang atau wahana lain yang sejenisnya dan hasilnya berupa citra satelit, foto udara. Data vektor bersumber dari hasil transformasi data raster ke bentuk vektor dengan cara konversi, digitasi baik manual atau otomatis, dan hasil dari gps

4. Data vektor menampilkan tiga jenis data spasial yaitu titik, garis, dan poligon atau area

5. Format data raster (BMP, JPG, TIFF, GRID, BIL, BIP, BSQ, Dll). Format data vektor (DXF, DWG, SHP, Dll)

Mungkin tulisan sedikit ini dapat membantu dalam menambah wawasan tentang data raster dan data vektor.

Kata Kunci:

  • Perbedaan data raster dan vektor
  • data raster
  • data vektor dan data raster
  • sumber data vektor

Related Posts

3 thoughts on “Data Raster dan Data Vektor

  1. mau tanya bang.. kita udah mengenal konsep overlay di data vektor, misal pemodelan spasial yang menggunakan metode skoring yang memakai teknik overlay, nah pertanyaan saya.. apakah bisa data raster dinalisis menggunakan teknik overlay? kalau bisa mohon diposting bang.. sepanjang pengetahuan saya sich kayaknya bisa menggunakan map algebra. mohon dijelaskan dan diposting lebih lanjut agar web ini berkembang.. salam juny_strygwyr candidate MS.c RS Geography Faculty UGM. Mari berbagi tanpa perlu menjadi ahli

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.